Pelatihan DAMKAR Kelas C
“Api waspada, Kebakaran padamkan, DAMKAR Jaya kaya”
Dalam memenuhi ketentuan peraturan perundang-undangan dan meningkatkan keamanan dilingkungan perusahaan merupakan komitmen dari PT. Astom Indonesia. Sesuai dengan Keputusan Menteri Tenaga kerja No. 186 tahun 1999 tentang Unit Penanggulangan Kebakaran di Tempat Kerja. Salah satu kewajiban perusahaan adalah membentukan tim tanggap darurat. Untuk itu PT. Astom Indonesia memberikan pelatihan Damkar Lanjut Kelas C kepada pekerja yang telah mengikuti Pelatihan Damkar Kelas D pada waktu sebelumnya.
Pelatihan tersebut diselenggarakan oleh Lentera safety dan dilaksanakan di perusahaan pada bulan Oktober 2019 selama 3 minggu dengan jadwal pelatihan setiap hari jum’at dan sabtu pada tanggal 11, 12, 18, 19, 25, 26. Adapun peserta yang turut serta dalam pelatihan tersebut sebanyak 11 orang yang diwakili dari setiap departemen yaitu :
- Departemen Produksi : Marjaya, Tumiran, Arie Wibowo
- Departemen HRD & GA : Ahmad Hariri, Ricky Rismanto, Joko Priyanto, Niman Kartiman
- Departemen PPC : Yugi Kusmayadi, Yandri Prasetya
- Departemen TDE : Sriyanto
- Departemen QA : Jumadi
Dalam Pelatihan Damkar “Kelas C”, para peserta diberikan pemahaman-pemahaman tentang Pemeliharaan peralatan, penanggulangan bahaya kebakaran yaitu memadamkan api dengan menggunakan hydrant, selain itu juga peserta diberikan pelatihan serta simulasi tentang Pertolongan Pertama Pada Kecelakaan (P3K).
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!